Gumulan [07/12/2019] Pemuda merupakan ujung tombak pembangunan sebuah bangsa, tak terkecuali di Dusun Gumulan Desa Caturharjo Kecamatan Pandak. Organisasi Muda-Mudi Gumulan yang merupakan wadah dari pemuda dan pemudi Gumulan ini berbagi pikiran untuk memajukan Dusun Gumulan.
Pertemuan Muda-Mudi ini diagendakan secara rutin setiap Malam Ahad Kliwon, namun dikarenakan banyaknya kegiatan yang sedang dilaksanakan di Dusun Gumulan, maka pertemuan rutin ini baru bisa dilaksanakan pada Malam Ahad Pahing [07/12/2019] di rumah Rizki Dusun Gumulan RT 01. Banyak hal yang dibahas dalam pertemuan tersebut. Salah satunya adalah persiapan menyambut tahun baru sekaligus penyusunan laporan akhir tahun.
Pertemuan ini bertepatan dengan pertemuan rutin Lembaga Swadaya Dusun atau pertemuan forum kasepuhan yang terdiri dari orang tua atau perwakilan kepala keluarga yang juga dilaksanakan secara rutin setiap Malam Ahad Pahing di Rumah Dukuh Gumulan RT 02.
Berikut ini beberapa dokumentasi pelaksanaan kegiatan tersebut ;
|
Pertemuan OMMG di Rumah Rizki Malam Ahad Pahing [07/12/2019] |
|
Pertemuan OMMG di Rumah Rizki Malam Ahad Pahing [07/12/2019] |
|
Pertemuan OMMG Malam Ahad Pahing [07/12/2019] |
|
Pertemua LSD Di Rumah Dukuh Gumulan Malam Ahad [07/12/2019] |
|
Pertemua LSD Di Rumah Dukuh Gumulan Malam Ahad [07/12/2019] |
|
Pertemua LSD Di Rumah Dukuh Gumulan Malam Ahad [07/12/2019] |
Mari kita dukung selalu, kegiatan-kegiatan di Kampung Gumulan ini, jangan lupa untuk share dan komen ya. [Koyan]
0 Response to "Pertemuan Pemuda, Media Koordinasi Permasalahan Kepemudaan di Kampung KB Gumulan"
Posting Komentar